Suksesi Nasional, Nganjuk – Ida Bagus Nugroho, SH anggota Komisi E DPR Propinsi Jatim dari fraksi PDIP kembali gelar penyerapan aspirasi masyarakat di desa Getas kecamatan Tanjunganom Nganjuk, Selasa, (31/5/2022).
Bertempat di Balai Desa, hadir dalam acara ini Forpimcam Tanjunganom, Tatit Heru Cahyono, Ketua DPRD sekaligus ketua DPC PDIP Nganjuk, Bintari Ketua PAC PDIP Tanjunganom yang juga anggota DPRD Nganjuk, Kades dan perangkat desa Getas, juga tampak Kades Malangsari ikut hadir pula serta tokoh masyarakatdan perwakilan warga Getas.
Kades Getas Suyono dalam sambutannya menyampaikan, dengan kehadiran yang dianggap tim lengkap ini merasa senang sekali. Setidaknya aspirasi masyarakat yang akan di sampaikan harapannya akan dapat perhatian dari para wakil rakyat ini untuk dapat terealisasi.
“Ini tanpa ada settingan Pak Ida Bagus. Ini benar benar aspirasi masyarakat Getas bahwa yang menjadi prioritas utama yang di perlukan adalah jalan. Karena pembangunan jalan yang sudah dilakukan baru baru ini oleh rekanan dirasa mutunya kurang. Baru sebentar saja jalannya sudah rusak parah lagi ” tutur Suyono.
Sementara Tatit Heru Cahyono menjelaskan bahwa kekuatan reses ini sama dengan kekuatan musrenbang Kabupaten dalam menentukan RPKAD. Momen reses itu ibaratnya adalah komitmen memberi dan menerima serta saling mendukung untuk kepentingan masyarakat.
” Sebagai wakil rakyat dan juga petugas partai dari PDIP berkewajiban membesarkan partai dan memperjuangkan kepentingan masyarakat. Untuk kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat. Karena itu mari saling mendukung, saling menghargai, komitmen kita bangun bersama untuk kepentingan masyarakat ” jelas Tatit HC, ketua DPRD Nganjuk.
Menginjak acara giat serap aspirasi, Ida bagus Nugroho SH menyampaikan bahwa sesuai dengan arahan ketua umum PDIP bahwa kami ( wakil rakyat) tidak boleh memunggungi rakyat. Artinya bahwa dalam penyerapan aspirasi yang sudah disampaikan rakyat maka kami akan mengawal dan membackup agar anggaran bisa terealisasi didesa.
“Kami bukan belum memberi program tapi kami datang reses ini setelah masyarakat desa Getas menerima program yang kami kawal. Desa Getas juga merupakan desa binaan.
Kedepan setidaknya ada satu atau 2 program untuk fisik anggaran propinsi dalam setahun yang akan saya berikan untuk desa Getas ” jelas Ida bagus nugroho SH anggota DPR Propinsi Jatim komisi E ini dari PDIP ini.
Acara di lanjutkan dengan serap aspirasi dimana ada 3 usulan penting dari masyarakat desa Getas. Yaitu terkait pembangunan jalan tembus antar desa yang saat ini kondisinya rusak cukup parah. Bantuan penguatan finansial untuk Bumdes.
Dan pembangunan gedung serba guna. Khusus untuk proyek jalan warga meminta kedepannya ada pengawasan yang lebih agar mutu hasil pembangunan bisa bertahan dan di nikmati masyarakat untuk jangka waktu yang lama. ( Rmb)
