Suksesi nasional.com Ngawi – Setelah melalui tahap dan seleksi untuk mengisi kekosongan perangkat desa dengan jabatan kepala Dusun (Kasun) Siwalan dan Tegalrejo Desa Widodaren, kecamatan Gerih ,Kabupaten Ngawi pada hari ini resmi di Lantik kepala desa .
Ada dua Kepala Dusun resmi di Lantik dan di ambil sumpah untuk menjabat kekosongan tersebut atas nama Lambang Prasetiyo Kasun Siwalan dan Hendrik Aliffiana Mahardika sebagai Kasun Tegalrejo.
Pelantikan ini di pimpin langsung oleh kepala Desa Widodaren di saksikan forkopimcam Gerih, kader PKK, BPD beserta anggota,tokoh agama dan tokoh masyarakat (09/12/2025)
Dalam sambutannya kepala desa mengatakan agar perangkat desa yang baru di lantik dapat segera menyesuaikan diri dan menjalankan tugas sesuai tupoksiĀ 
” Saya berharap kepada perangkat desa agar menjalankan amanahnya dengan baik, adil jujur dan bertanggung dengan tugasnya dan dapat bersama-sama bergotong royong untuk mengutamakan kepentingan masyarakat ” ujarnya
” ingatlah bahwa baju yang kita kenakan merupakan amanah dari masyarakat, kita sebagai abdi masyarakat tingkat bawah, penyambung lidah masyarakat jangan pernah menyakiti hati masyarakat,layani masyarakat dengan sebaik mungkin, dengan ramah dan senyuman. Ingat apa yang kalian ucapkan dalam sumpah tadi jadilan pengayom dan melayani masyarakat sepenuh hati” pungkasnya
Selanjutnya pengambilan sumpah dan janji
Jabatan dilaksanakan dengan penyerahan Surat Keputusan (SK) dan Penandatangan berita acara (mar)





