
Suksesi Nasional.com, Magetan – Pagelaran wayang malam suntuk dalam rangka resepsi hari jadi kabupaten Magetan ke-350 sangat meriah, Walau suasana hujan gerimis sejak sore tak menjadi halangan untuk warga datang ke Alun-Alun Magetan, Jumat (24/10/2025) malam.
Sepanjang ruas jalan sekitar alun-alun Magetan masyarakat terlihat memadatinya demi menyaksikan pagelaran wayang kulit, tak luput penonton juga di manjakan berbagai makanan khas dan hasil UMKM
suasan alun-alun magetan
Pagelaran wayang kulit malam resepsi hari jadi kabupaten Magetan dengan lakon Banjaran Srikandi yang dibawakan dalang muda kondang Ki Bayu Aji, putra dalang legendaris Ki Anom Suroto, tidak hanya itu saja masyarakat (penonton) di berikan doorprize ,dengan hadiah utama paket umrah gratis. Juga ada hadiah menarik satu unit motor, empat motor listrik, sepuluh sepeda, berbagai perlengkapan elektronik, hingga ratusan suvenir
Untuk mendapatkan hadiah-hadiah itu penonton diminta mengumpulkan foto kopi KTP untuk dimasukan kotak undian , Hadiah-hadiah ini dari donatur-donatur dari masyarakat untuk masyarakat
Beberapa hadiah utama diundi langsung di awal pertunjukan wayang oleh Bupati Magetan Nanik Sumantri, beberapa juga diundi oleh Wakil Bupati Suyat, serta sejumlah pimpinan DPRD Magetan, termasuk anggota DPR RI,stelah itudimasukan amplop, dan akan diumumkan di tengah dan akhir acara.
Penonton pagelaran wayang ini bukan Masyarakat dari Magetan bahkan dari berbagai daerah ikut meramaikan acara.juga di hibur oleh pelawak bintang tamu Duo Jo(rud)
