Beranda Headline

Wujudkan Layanan Modern, Bank Jombang Dukung UMKM di Jombang Fest 2025

Suksesinasional.com JOMBANG – Dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Jombang ke-115, PT BPR Bank Jombang Perseroda turut memeriahkan event akbar Gebyar UMKM Jombang Fest 2025. Kegiatan yang digelar selama tiga hari, mulai 24 hingga 26 Oktober 2025 di Alun-Alun Jombang, menjadi ajang penting bagi Bank Jombang untuk menunjukkan komitmennya dalam memberikan pelayanan cepat, mudah, dan digital bagi masyarakat serta pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).

Direktur Utama Bank Jombang, Dr. Afandi Nugroho, S.E., M.M., mengatakan bahwa keikutsertaan Bank Jombang kali ini bukan sekadar partisipasi, melainkan bentuk nyata komitmen untuk mendekatkan layanan perbankan kepada masyarakat, Sabtu (25/10/2025)

“Kami membawa layanan terbaik di event Jombang Fest 2025. Sesuai visi kami, di stand Bank Jombang masyarakat akan mendapatkan pelayanan kilat, terutama untuk pembukaan rekening dan konsultasi kredit,” ujar Afandi.

Selama event berlangsung, stand Bank Jombang menjadi salah satu yang paling banyak dikunjungi. Berbagai layanan inovatif dihadirkan langsung di lokasi, di antaranya pembukaan rekening tabungan digital dengan proses cepat hanya lima menit. Melalui sistem digitalisasi dan dukungan tim layanan yang sigap, pengunjung cukup membawa identitas diri untuk membuka rekening tanpa antre panjang.

Selain itu, Bank Jombang juga memberikan fasilitas aktivasi QRIS bagi pelaku UMKM peserta Jombang Fest. Melalui layanan ini, para pedagang dapat langsung memiliki Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) di stand Bank Jombang.

Baca Juga :  Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Kapolsek Dukuh Pakis Monitoring Wilayah

“Langkah ini untuk mendukung transaksi nontunai dan mendorong digitalisasi UMKM di Jombang. Proses pengajuan dan aktivasi QRIS dikerjakan langsung di tempat, sehingga pedagang bisa segera menerima pembayaran digital,” jelas Afandi.

Tidak hanya itu, Bank Jombang juga menyediakan layanan konsultasi dan pengajuan kredit cepat. Tim kredit yang disiagakan di lokasi membantu masyarakat, khususnya pelaku UMKM, untuk mendapatkan informasi dan simulasi pengajuan Kredit Modal Kerja dengan proses yang lebih efisien dibandingkan di kantor cabang.

Selain pelayanan cepat, Bank Jombang juga menghadirkan berbagai promo menarik selama Jombang Fest 2025, seperti hadiah langsung bagi nasabah baru yang melakukan setoran pertama atau mengikuti program tabungan berhadiah. Tak hanya itu, kegiatan ini juga dimanfaatkan sebagai ajang edukasi keuangan kepada masyarakat agar semakin memahami pentingnya menabung, bertransaksi digital, dan mengelola keuangan dengan baik.

Partisipasi Bank Jombang dalam Jombang Fest 2025 menjadi bukti nyata peran bank milik daerah dalam mendukung pertumbuhan ekonomi, pemberdayaan UMKM, serta kemajuan daerah.

“Kami berharap melalui kehadiran di Jombang Fest 2025, masyarakat semakin mengenal dan merasakan manfaat layanan perbankan yang modern namun tetap sesuai dengan kebutuhan lokal. Bank Jombang hadir dan tumbuh bersama masyarakat Jombang,” pungkas Afandi.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini