Beranda Headline

Cegah Stunting, Srikandi 3 Pilar Kec. Dukuh Pakis Berikan Bantuan Pada Balita

Suksesi Nasional, Surabaya – Untuk mencegah stunting pada balita, Srikandi tiga pilar Kecamatan Dukuh Pakis melaksanakan kunjungan ke – 4 Kelurahan diwilayah Dukuh Pakis Surabaya Jum’at (27/01/2023) siang.

Kegiatan peduli stunting diikuti Srikandi 3 pilar Kecamatan Dukuh Pakis yakni Camat Dukuh Pakis Ny Annita Hapsari, Ketua Ranting Bhayangkari Dukuh Pakis Ria Irfan, Ketua Persit Koramil Karangpilang Ny Musriah Achmad Fahrudin.

FOTO ISTIMEWA – Kapolsek Dukuh Pakis Kompol Moh. Irfan Menghadiri Acara Peduli Stunting

Hadir pula dalam acara tersebut, Kapolsek Dukuh Pakis Kompol Moh. Irfan SE SIK , Danramil Karangpilang, Kapuskesmas Dukuh Pakis dr.Nurul , para Kader PKK , Kader KSH serta para relawan Kec. Dukuh Pakis Surabays.

Ketua Ranting Bhayangkari Dukuh Pakis Ny Ria Irfan menjelaskan, pelaksanaan kegiatan meliputi kunjungan ke – 4 Kelurahan wilayah Dukuh Pakis Surabaya.

Baca Juga :  PKL Tugu Pahlawan Masih Dilarang Berjualan Selama PPKM Berskala Mikro

Kunjungan pertama di kediaman Balita bernama Dani di Dukuh Kawal Kalikendal , Balita Alvino di Ngesong Dukuh Kupang, Balita Pratama di Wonokitri, Balita Andhra di Dukuh Pakis .

Dimana pada setiap kunjungan memberikan edukasi dan menyerahkan bantuan berupa satu pak telur ayam untuk perbaikan gizi balita.

Kepedulian kita kepada balita stunting merupakan rasa empati kita kepada sesama serta memberikan perbaikan gizi kepada generasi penerus bangsa ,” kata Ria Irfan kepada awak media Sabtu (28/01/2023).

Kegiatan ini mendapat respon positif dari semua masyarakat, khususnya warga Kecamatan Dukuh Pakis Surabaya.

Proses pelaksanaan acara peduli balita stunting berjalan lancar tanpa hambatan serta diwarnai dengan suasana guyub rukun penuh kebersamaan ,” ungkapnya.(rus)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini