Beranda Daerah

Bupati Magetan Resmikan Forum Konsultasi Publik RKPD 2024 Kabupaten Magetan

Suksesi Nasional, Magetan – Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal (Ranwal) RKPDyang dilaksanakan pada Rabu, 18 Januari 2023 bertempat di Pendopo Surya Graha.

Dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2024, Pemerintah Kabupaten Magetan melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Penelitian dan Pengembangan (Bappeda Litbang) menggelar Forum Konsultasi Publik (FKP),ada lima program yakni

(1)Menjaga stabilitas sosial, politik, dan keamanan;

(2) Transformasi produktivitas pertanian dan pariwisata;

(3) Reformasi Sistem Perlindungan Sosial untuk perluasan akses penduduk miskin dan rentan sesuai basis data;

(4) Penguatan manajemen pemerintahan yang adaptif;

Baca Juga :  Atlet Paralympic, Mampu Berprestasi Dalam Keterbatasan

(5) Peningkatan potensi pajak, intensifikasi, dan ekstensifikasi.

(6) Kemitraan dengan stakeholder untuk penguatan ekonomi masyarakat.

Forum ini menjadi saluran kita untuk mendapatkan masukan, usulan, dari berbagai stakeholder. Bila ada usulan dan masukan dapat tertuang untuk kemajuan magetan. Berbagai usulan dan masukan nanti akan disusun OPD yang harus bertugas untuk merangkainya dalam bentuk kegiatan atau program kerja.

Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal (Ranwal) RKPD hari ini di simboliskan dengan penanda tanganan berita acara dari perwakilan stakeholder dan diresmikan langsung oleh Bupati Magetan.(mar)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini